Friday, April 15, 2016

Review: City Color Creamy Lips in Sweet Sangria


Demam liquid lipstick brand drugstore US menjangkiti saya. Saya membeli liquid lipstick merek City Color Cosmetics ini pada Oktober 2015 karena harganya murah dan kemasannya imut.

City Color Cosmetics lebih dikenal dengan produk contouring-nya dibandingkan dengan liquid lipstick. Masih kalah gaung dari LA Girl dan Colourpop. Drugstore brand asal Amerika Serikat ini eksis sejak 2013.

Setelah dicoba, well, it's kinda disappointing karena aplikatornya nggak enak, hasilnya nggak dead matte, not transfer proof, dan longevity so-so.

Klaim dari City Color Cosmetics:
With true opaque color, City Color Creamy Lips is a lip paint that just won't quit! A little goes a long way with this ultra pigmented formula - only a light touch is needed for full coverage with only one layer. Sets to a lightweight, semi matte finish that doesn't dry out and keeps your lips natural moisture preserved. Available in 12 sweet and sultry shades. Pro-tip: Wipe excess product off wand before applying to ensure the best application and staying power.

Here's my review:

Pros
+ Kemasannya unik, mirip dengan Nubar Nail Polish.
+ Ukurannya mini dibandingkan dengan liquid lipstick di pasaran: kotak persegi panjang ala Bourjois Rouge Edition Velvet atau panjang ramping seperti LA Girl/ Colourpop. Nggak makan tempat disimpan di makeup pouch.
+ Nggak bikin bibir kering.
+ Wanginya enak.
+ Warnanya pigmented tetapi saya perlu swipe beberapa kali untuk shade Sweet Sangria ini supaya merata.
+ Harganya sangat terjangkau untuk ukuran imported liquid lipstick.
+ Animal cruelty free and paraben free!

Cons:
- Aplikatornya nggak enak, saya kesulitan merapihkan lipstick di garis bibir.
- Teskturnya agak cair, tidak creamy alias nggak sesuai dengan nama produknya.
- Satin finish, not matte.
- Not transfer proof.
- Longevity terbilang biasa saja karena akan memudar begitu selesai makan dan minum. Tetapi, masih ada semburat stain di bibir.
- Ukuran mini, isinya cuma 2,3 ml.

Price:
Rp50 ribu-Rp120 ribu

Where to Buy:
Bhinneka, Lazada, Tokopedia, dan ITC (Instagram Trade Center)

Repurchase:
No

Rate:
3 out of 5


2 comments:

  1. Harganya bervariasi sekali, kira - kira ada yang jual barang palsu ga ya? Harga 50rb - 120rb kan jauh banget, takut palsu hiks.

    - Lily Widjaja
    www.Glowlicious.Me

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mbak, harga acuan official website City Color sih USD4,99. Tergantung penjualnya dan so far, belum nemu thread soal creamy lips palsu.

      Delete

Halo, terima kasih sudah mampir dan membaca. Silakan tinggalkan komentar pada kolom comment di bawah. Mohon maaf, link hidup dan spam akan otomatis terhapus.