Tuesday, October 23, 2018

MISSHA Pop Tastic Jelly Tint in Maple Latte


Nggak lengkap rasanya ke Korea tanpa merasakan pengalaman membeli produk kosmetik Korea langsung di tokonya. Saya yang nggak menyusun daftar belanja khusus akhirnya tergoda untuk membeli lip tint MISSHA.

Saya menyambangi gerai MISSHA yang berlokasi di Lotte World Mall. Gerainya tidak terlalu besar, seperti gerai kosmetik di department store. Kebetulan MISSHA sedang menggelar diskon hingga 60% dan promo buy 1 get 1.

(Baca: BLP Lip Stain)

Saya bukan penggemar lip tint tetapi koleksi lip tint MISSHA sungguh menggemaskan, dari sisi packaging dan pilihan warna. Saya pun membeli MISSHA Pop Tastic Jelly Tint shade Maple Latte karena warnanya bukan shade orange atau merah.


Claim:
Jelly type tint helps provide moisture and vivid color when touched to lips.

  • Resilient Jelly Type: Aqua jelly texture with fresh moisture takes care of lips.
  • Vivid Lips: It completes perfect lip makeup by providing vivid color when touched to lips.
  • Even Color without Smudging: Since it is jelly type, it creates even lip color without smudging.

Ingredients:

  • Honey Extract: Moisturizes lips
  • Hydrolyzed Collagen: Protects lips and also maintains elasticity

How to use:
Take an appropriate amount and apply naturally by tapping from the inner side of the lips to the outer side. The level of tinting may differ depending on the condition of lips. Colors may be expressed differently depending on the skin color.


Packaging:
MISSHA Pop Tastic Jelly Tint dikemas dengan box karton dengan warna yang senada dengan warna lip tint. Kalau saya tidak salah, MISSHA Pop Tastic Jelly Tint yang saya beli adalah desain terbaru, setelah desain khusus kolaborasi dengan LINE dan desain garis-garis putih. Kemasan lip tint terbilang standar, seperti lip tint pada umumnya yang berbentuk silinder transparan dan tutup plastik warna senada dengan lip tint.

Aplikatornya berbentuk doe foot dengan permukaan yang lembut dan nyaman digunakan. Tidak terdapat informasi deskripsi produk dalam bahasa Inggris, semuanya dalam bahasa Korea.

(Baca: The Face Shop Watery Tint)

Texture, Color, Scent:
Sesuai dengan namanya, lip tint ini memiliki tekstur gel yang ringan, tidak encer seperti air, serta tidak terlalu thick. Teksur gel ini bikin lip tint mudah diratakan ke permukaan bibir dan nggak "lari" melainkan stay still. Warnanya pigmented dan menempel dengan baik pada bibir meskipun kurang mampu menyamarkan area kehitaman pada inner lips. Ada aroma manis yang tercium ketika tutup lip tint dibuka. Kalau nggak sengaja terjilat, rasanya beneran manis, hehehe.


Price:
KRW7.800 for 5 gr, di e-commerce lokal mulai dari Rp50 ribuan.

Where to Buy:
Shopee, Tokopedia, dan e-commerce lainnya.


FINAL THOUGHTS:
Saya suka dengan MISSHA Pop Tastic Jelly Tint ini karena warnanya terbilang unik, bukan warna pasaran untuk lip tint brand Korea yang hanya shade orange-merah-pink. Bahkan bisa dibilang shade Maple Latte ini semacam dusty pink/dusty rose/mauve, pink dengan hint brown.

MISSHA Pop Tastic Jelly Tint ini meninggalkan stain yang cantik setelah lip tint nge-set beberapa menit. Daya tahannya OK banget, bukan tipe lip tint yang langsung bubar jalan sehabis makan-minum. Selain itu, lip tint ini transfer proof dan nggak bikin bibir kering.

Hal lain yang bikin saya menyukai lip tint MISSHA ini adalah mudah dibersihkan. Stain yang melekat pada bibir nggak susah dibersihkan dengan makeup remover/micellar water. Nggak seperti lip tint atau lip stain yang pernah saya coba. Udah susah dibersihkan, ujung-ujungnya bibir jadi kering mengelupas. 


8 comments:

  1. Lip tint mudah dibersihkan? Waaaw itu idaman banget. Harganya juga terjangkau lagi ya :)

    ReplyDelete
  2. Murah juga ya harganya, blom prngh coba yg embel2 gel. Kapan2 mmpir missha beli h

    ReplyDelete
  3. kok murah sih mbak harganya ? jadi pengen nyobain, hihihi

    ReplyDelete
  4. itu sangat cocok sekali yah untuk mamah aku

    ReplyDelete
  5. Lumayan murah ya mbak... selama ini saya blm pernah nyoba pakai liptint sih. hehew....

    ReplyDelete
  6. wah cocok banget buat aku yah kak

    ReplyDelete
  7. diskonnya langsung menarik belanja ya kak hahaa. Lucu deh liptintnya, kayaknya nyaman yaa. Kalo di ecommerce lokal udah ada official storenya kak?

    XOXO, Cilla
    www.mkartikandini.com

    ReplyDelete
  8. Aduh ini kemasannya gemes amat yak! XD
    Warnanya berubah2 ya mbak, pas di wadah kayak coral peach gitu, tapi pas di-swatch jadi oren, di bibir beda lagi XD Sungguh ajaib lipennyaaah :D

    ReplyDelete

Halo, terima kasih sudah mampir dan membaca. Silakan tinggalkan komentar pada kolom comment di bawah. Mohon maaf, link hidup dan spam akan otomatis terhapus.